Blog M Kencan Bersama Pasangan Halal ke Pasar Malam




Ya, ada yang baper dengan judul diatas, di hari weekend baiknya menghabiskan waktu dengan keluarga, teman dan saudara, saya pribadi sabtu minggu itu bukanlah hal berarti karna saya bukan tipe malamminggu girls, kebetulan minggu ini entah kenapa terlalu precious karna my husband, pak suami bisa off dari jadwal kerjanya yang menumpuk dan padat, dan kebetulan, blogger medan mengadakan #BlogMKeroyokanMaret, dan saya ikutan nimbrung mumpung ada pak suami, jadilah judul diatas sangat pas menurut saya hehe, dan buat anggota blog m yang kebanyakan masih lajang atau jomblo tepatnya, ups, ga boleh ngiri ya,, nganan aja lebih afdol kalo makan,, hihi.

Pasar Malam, sepertinya disetiap sudut bumi, negara atau budaya tertentu punya pasar malam, entah apapun itu istilahnya, menurut saya mungkin sudah ada dari zaman 1700-an dimana era hiburan rakyat ini ditunggu-tunggu oleh masyarakat untuk merayakan sesuatu entah itu panen besar atau menunggu kabar gembira di budaya tertentu, hingga masuklah ke Indonesia, Pasar Malam di negara kita punya peran penting dalam keadaan sosial, budaya dan ekonomi kelompok masyarakat tertentu, so excited setiap datang ke pasar malam, karena pasar malam modern sekarang ini berisi wahana permainan untuk anak dan dewasa, pedagang yang menjual jajanan, serta hiburan penampilan seperti wahana Rumah Hantu, pasar malam tidak dibuka setiap hari ianya hanya akan diselenggarakan pada musim-musim tertentu, seperti musim liburan sekolah, libur lebaran dan bulan-bulan musim panen buah tertentu, contoh, musim durian.



tulisan baliho ini seharusnya ada dipintu masuk, tapi digantung di wahana tong setan atau tong stand

Back to story, saya dan suami sudah menikah 7 tahun and still counting, dia seorang workaholic and hardworker, kebahagiaan yang membuat saya terpancar berseri-seri adalah ketika dia off, oh a wonderfull life, so pas tepat dihari minggu pula lagi, karna belum ada baby rasanya koq seperti pacaran terus ya, dan waktu libur adalah waktu yang hakiki buat kami pacaran, kebetulan ada  #BlogMKeroyokanMaret saya ajak dia untuk jalan-jalan ke pasar malam, ya kali ini pasar malam diadakan di komplek MMTC jalan pancing/willem iskandar, Medan. istilah sambil menyelam minum air terus makan setelah itu kenyang, kami berdua menikmatinya. Tepat pukul 8 malam, anggota blog M datang dan saya pun join, berhubung umur sudah tidak pantas buat ikutan naik wahana, dan saya tidak allowed pak suami, jadinya saya dadah-dadah manja aja dengan anggota lainnya, karna mereka naik wahana kora-kora, tidak lama setelah itu saya minta belikan suami gelembung sabun yang biasa ada dijual di pasar malam, untuk menambah item keromantisan kami, ceilehhhh, sebenarnya buat properti foto aja, biar keren serasa prewed ala-ala gimana gitu.


Sewaktu kecil, kita pasti sudah pernah bahkan berkali-kali diajak ke pasar malam oleh orangtua kita, dan lapangan legendaris yang hingga kini masih sering digunakan menjadi lokasi pasar malam terdekat dari rumah kami ya tentu saja, lapangan Gajah Mada Medan, dan kalau melihat permainan rasanya semua mau dimainin, eh emangnya hati kamu dimainin, hehe, atau semua yang dijual mau dibeli, tapi itulah orantua tahu saja trik bagaimana agar anaknya tidak minta ini itu, diajak saja sudah disyukuri sekali, dan kenangan ini rasanya masih ada dan saya langsung ingat almarhum ibu saya, hapus airmata mode on. Melihat sekeliling rata-rata wajahnya happy, ada orangtua yang mengawasi anak-anak bermain, kelompok anak muda dari berbagai gaya, dua sejoli dimabuk asmara, dan sepasang suami-istri yang hanya melihat-lihat saja, iya itu kami, hehe.

Baiklah karna terlalu semangat sehingga tidak satu pun wahana dinaiki maka kami pun lebih memilih untuk pulang, dan anak-anak blog M masih lanjut, so semuanya sudah terangkum pada vlog dibawah ya, happy watching,,, Ayooo ke pasar malam.






PS : yang baper boleh curhat koq di kolom komen, wakakakak
PSS : jangan lupa senyum.












Blog M Kencan Bersama Pasangan Halal ke Pasar Malam  Blog M Kencan Bersama Pasangan Halal ke Pasar Malam Reviewed by Ceritajalan.com on Maret 05, 2018 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Terimakasih sudah memberi komentar dengan sopan

Diberdayakan oleh Blogger.